Depok (17/5). DPD LDII Kota Depok menggelar turnamen Futsal antar Pemuda LDII se-Kota Depok yang berlokasi di Futsal Rakyat Cilodong, Depok. Kegiatan ini diikuti oleh 10 tim yang berasal dari PAC-PAC se-Kota Depok dan Pondok Pesantren Mahasiswa Al Faqih Mandiri yang merupakan Pondok Pesantren wakaf dari warga LDII yang berlokasi di dekat kampus Universitas Indonesia, Depok.
Perwakilan panitia, Budi Setyawan, mengatakan bahwa turnamen ini merupakan turnamen rutin yang diselenggarakan setiap dua tahun sekali. Turnamen ini juga bertujuan untuk menjaring pemain-pemain futsal potensial, yang ada di kalangan generasi muda LDII di kota Depok. Adapun selanjutnya para pemain ini akan diseleksi untuk bergabung dalam tim futsal LDII Depok. “Tim futsal ini dibentuk dan dipersiapkan karena belakangan ini LDII Depok banyak mendapatkan undangan untuk mengikuti turnamen Futsal baik di Depok maupun di luar kota Depok,” tambah Budi.
PAC LDII Bojong Gede keluar sebagai juara turnamen kali ini setelah di pertandingan final mengalahkan tim Futsal PAC Kalimulya dengan skor 5-3. Pertandingan berlangsung dengan tempo cepat dan sempat saling berbalas gol, sebelum akhirnya dimenangkan oleh PAC Bojong Gede. PAC Bojong Gede merupakan tim undangan karena Bojong Gede masuk ke wilayah Kabupaten Bogor.
Dalam sambutannya, Dewan Penasehat LDII Kota Depok Winarto, mengatakan bahwa banyak pemain potensial di kalangan generasi muda LDII khususnya kota Depok. Winarto berharap ke depannya pemain-pemain ini dapat terus dibina. Winarto juga optimistis tim Futsal LDII Depok yang nantinya dibentuk dapat berbicara banyak dan bahkan menjadi juara di turnamen-turnamen futsal yang akan diikuti nanti. Dan di akhir sambutannya Winarto berpesan supaya tetap menjaga sportifitas dan tetap menjaga niat berolah raga untuk ibadah. (Lines Depok)
Posting Komentar